Tips Memeriksa Kinerja Filter Angin (Air Filter)
Tips Memeriksa Kinerja Filter Angin
Apakah Filter Anda optimal? |
Dalam hati tentu anda bertanya tanya, apakah fungsi Filter udara dalam mobil saya sudah bekerja dengan optimal menyaring debu dan kotoran? Untuk mengeceknya sangat mudah kok. ayo kita Periksa di mobil kita. Seperti biasa Gambar dan Properti contoh adalah mobil Isuzu Panther Grand Touring. ( Untuk mobil yang lain Prosesnya sama kok, cuman beda bentuk dan model saja)
Cara Kerja
Memeriksa Filter Udara |
2. Keluarkan Filter Udara dari rumahnya. Lalu Amati Kondisi Fisiknya.
3. Lihat Filter udara pada bagian dalam.
4. Cucilah tangan anda sampe bersih dan bebas dari debu. Lalu masukkan tangan anda kedalam filter lalu dengan Jari cobalah usaplah permukaan Filter udara anda.
5. Setelah itu keluarkan Jari Anda. Bila filter Udara anda bekerja dengan sempurna menyaring debu dan kotoran maka jari anda akan bersih dan bebas dari Debu, Bila jari tangan anda menjadi kecoklakatan karena ada debu, brarti Udara yang disaring filter udara anda tidak maksimal.
6. Pengujian ke-2, Silahkan menuju ke ruang intake dari Filter udara.
7. Dengan cara yang sama silahkan usap saluran intake.
8. Periksa Jari anda terhadap kekotoran dari debu.