Memasang Relay Set untuk Lampu Depan
Memasang Relay Set untuk Lampu Depan
Kabel relay Set |
Sementara anda tidak ingin mengganti dengan bohlam versi HID dengan berbagai alasan. Cara satu satunya adalah meningkatkan besar watt dari bohlam bawaan standar pabrik dari 60/55 watt ke watt yang lebih besar misalnya saja ke 100/80 atau 130/90 watt.
Tapi tunggu dulu anda tidak bisa mengganti dengan seenaknya saja!. Karena kita tahu bahwa kabel dari pabrik hanya didesain untuk dilewati arus 60 watt bukan, memaksa mengganti bohlam watt standar dengan watt yang lebih besar hanya akan menimbulkan masalah dikemudian hari ( kabel terbar, konsliting, bahkan salah salah karena panas yang berlebihan batok lampu anda bisa lumer ( yang batoknya dari mika/plastik) Serem bukan?
Solusi dan Cara termudah lagi tergampang adalah menambah kabel set lampu depan anda. Anda bisa membelinya di toko aksesori atau onderdil mobil . bila sudah terbeli ayo kita pasang sendiri mudah kok karena mereka sudah plug and play.
Cara Pemasangan
Pemasangan Relay Set |
2. Carikan tempat juga untuk ketiga relay beserta sekringnya. Carikan tempat yang mudah dijangkau dan sebisa mungkin terlindung dari terpaan air hujan secara langsung. ( mencegah konsleting dan agar awet )
3. Pasang kabel massa langsung ambil dari Accu negatif juga ambil dari strum Positif dari Accu. baut dengan kencang. Ingat jangan terbalik antara kabel massa dan strum ( kabel massa biasanya berwarna hitam sedang merah untuk yang positif )
4. ( maaf salah mencantumkan gambar - mohon dilewati ssaja)
5. Adalah Gambar fiting Lampu mobil ( sebelah kiri) sedang yang hitam adalah soket bawaan kabel set, hubungkan keduanya.
6. Kedua soket sudah terhubung lalu pasangkan soket dari relay ke lampu utama- lampu besar.
7. Adalah gambar sama dengan no 6.
8. Setelah lampu sebelah kiri selesai anda tinggal beralih ke lampu satunya, seperti awal Pasangkan kabel massa dari kabel set ke badan mobil, baut dengan kencang.
9. Lepaskan Fiting lampu bawaan mobil.
10. Lalu bungkus dengan plastik. ( karena sudah ngak terpakai dan menghindari konsleting).
11. Lalu Pasang Fiting bawaan Kabel Set ke lampu utama anda.
12. Detail gambarnya. Lalu coba hidupkan lampu dan silahkan check nyalanya.
Bagi yang menginginkan File berukuran besar silahkan (Klik disini)